SuaraKampus – Tiara Chairani Syahputra mahasiswi Program Studi Akuntasi Universitas Islam Bandung (Unisba) angkatan 2018 berhasil meraih kesempatan untuk menempuh studi di luar negeri. Dia akan belajar selama satu semester setara hingga 20 SKS melalui program Indonesia Internasional Student Mobility Awards (IISMA) 2021.
Kesempatan tersebut diperoleh setelah namanya masuk sebagai salah satu peserta IISMA 2021 yang lolos seleksi. Program ini diiinisiasi dan diselenggarakan oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (Kemdikbud), dan menjadi salah satu program unggulan dari delapan Program Kampus Merdeka.
Pada program yang dibiayai oleh Kemendikbud ini, mahasiswa diberi kesempatan untuk dapat mengambil mata kuliah atau kegiatan yang dapat disetarakan dengan mata kuliah di luar mata kuliah kompetesi prodinya sehingga setelah lulus, mereka dapat bersaing dilapangan perkerjaan hingga tingkat global.
Tiara Chairani Syahputra yang berasal Pekanbaru merasa senang atas raihan yang membanggakan ini. Meski demikian, ia merasa harus tetap banyak belajar karena pada saat menempuh studinya nanti, banyak hal baru yang harus dipelajarinya seperti pengurusan dokumen, Â penyesuaian dengan relasi dengan budaya& Â kultur yang berbeda dan sebagainya.
Rencananya Tiara akan menempuh studi di University of Szeged Rumania dengan mengambil 3 mata kuliah yakni Marketing Channels, Intellectual Property and Open Innovation dan Innovation in Practice. Sedangkan studinya akan ditempuh mulai bulan September ini dan akan berakhir sekitar Januari 2021.***